ACEHFOOTBALL.net — Tim Nasional U-19 harus menerima kenyataan kalah 0-3 dari Bulgaria dalam laga perdana Friendly Tournament 2020 di Stadion Igraliste NK Polet, Sveti Martin na Mauri Kroasia.
Garuda Muda Nusantara baru kuat bermain selama 78 menit. Pada 12 menit terakhir sudah kehilangan konsentrasi karena kelelahan. Hanya dalam 6 menit kebobolan tiga gol melalui dua gol Martin Detelinov Petkov (Levski Sofia) dan satu gol Stanislav Tihomirov Shopov (Botev Plovdiv).
Kaki-kali para pemain sudah berat bergerak lantaran tingginya intensitas latihan fisik yang dilakukan pelatih Shin Tae Yong. Memang hasil yang kurang memuaskan. Sejatinya Witan Sulaiman cs bisa mengimbangi permainan Bulgaria atau setidaknya membuat tim asuhan pelatih Angel Stoykov kehabisan akal membongkar pertahanan gerendel yang diperagakan Timnas U-19 yang bermain sepertiga lapangan.
Akhirnya kelemahan Tim Nasional terlihat di menit 78. Lewat bola set piece kebobolan via sundulan Marin Petkov. Lalu mental drop dan tendangan Shopov dari luar kotak penalti kembali membobol gawang timnas yang dikawal Adi Satrio.
Hanya gol ketiga dari Petkov yang berasal dari proses kerja sama apik. Itu terjadi setelah kaki para pemain sudah mulai sulit digerakkan karena kecapean. Belum terlihat pula skema dan strategi permainan yang ditampilkan.
Bermain masih sporadis. Itu karena STY belum masuk ke taktik permainan. Sejauh ini masih fokus membenahi fisik pemain yang digeber habis-habisan baik saat di Indonesia maupun setibanya di Kroasia.
Selanjutnya, Garuda Muda akan menghadapi tuan rumah Kroasia yang menang 4-3 atas Arab Saudi sebelumnya menang 3-2 vs Bulgaria. Di laga penutup akan menghadapi akan menantang Arab Saudi.
Selain mengikuti turnamen Indonesia U-19 juga akan melawan Qatar, Bosnia dan Herzegovina, serta Dinamo Zagreb. TC di Kroasia dijadwalkan hingga akhir September.
***
***
Diari Akmal adalah nama rubrik baru di acehfootball, yang tak lain catatan pribadi Akmal Marhali, Koordinator Save Our Soccer (SOS). Bung Akmal, tak keberatan, postingannya di Instagram @akmalmarhali20 ditayangkan lebih luas pada situs ini.
Komentar