ACEHFOOTBALL.net — Ada cerita menarik dalam laga PSMS Medan vs Persiraja Banda Aceh pekan lalu. Adalah pemain Persiraja, Husnuzhon yang menjadi aktornya.
Selain menjadi kapten dalam laga itu, dia juga tampil kembali di Stadion Langsa. Tapi kali ini bukan lagi dalam balutan jersey PSBL Langsa, klub yang pernah dibelanya beberapa musim lalu.
Pada pertandingan yang berlangsung Kamis (17/10/2019) di Stadion Langsa itu, pemain kelahiran Aceh Tamiang mengaku cukup girang. “Senang aja, bisa main kembali di Stadion PSBL lagi, orang tua juga bisa nonton langsung,” ujar mantan pemain Persika Karawang ini.
Bukan hanya itu, sebut dia, orang-orang kampungnya juga bisa menyaksikan langsung Persiraja Banda Aceh main di Langsa. Apalagi saat ini, Persiraja satu-satu tim Liga 2 asal Aceh.
Sejak bergabung dengan Laskar Kutaraja di putaran kedua, dia acap kali menjadi pemain utama dalam laga-laga Persiraja. Pelatih Hendri Susilo memberi kepercayaan penuh pada pemain yang juga anggota TNI ini.
Saat ini, Defri Rizki dan kawan-kawan sedang menantikan lawan-lawannya di babak delapan besar. Bergabung di Grup A, berikut ini calon lawannya: peringkat 2 Grup Timur, peringkat 3 Grup Barat (Sriwijaya FC) dan peringkat 4 Grup Timur.
Komentar