ACEHFOOTBALL.net — Pemain senior Persija Jakarta asal Aceh, Ismed Sofyan kini punya kesibukan baru. Kini, ia mengisi masa-masa tanpa kompetisi dengan melatih pemain muda. Ya, skuat muda Macan Kemayoran.
Dilansir dari situs resmi klub pemain yang identik dengan nomor punggung 14 di Persija kini tengah menjalani profesi barunya sebagai pelatih di Persija Soccer School yang menaungi tim Elit Pro Academy Persija dan Persija Academy.
Semua pesepak bola belia yang yang ditangani Ismed merupakan pemain dalam program Persija Development. Berkegiatan di Persija Development berguna bagi dirinya karena dia dapat menggali ilmu kepelatihan sebanyak mungkin.
Sofyan sendiri sudah memiliki lisensi pelatih B AFC dan pada awal 2020, Ismed sempat diutus ke Spanyol untuk menimba wawasan dan pengetahuan kepelatihan. “Manajer tim juga menyarankan jika ada waktu kosong tidak ada salahnya untuk mengisi waktu di sini sambil belajar,” ujar Ismed.
Dia mengaku bahwa pria yang akrab disapa Bepe itu yang mendorongnya untuk melatih time elite pro academy selain untuk mengisi kekosongan waktu juga untuk belajar menjadi pelatih.
“Kebetulan di sini kan ada Persija Soccer School juga ada Elite Pro Academy dan Persija Academy. Apalagi dari manajer juga menyarankan jika ada waktu kosong. Tidak ada salahnya untuk mengisi waktu di sini sambil belajar,” ungkap pemain berusia 41 tahun itu.
Tercatat Ismed saat ini merupakan salah satu pemain Persija yang telah memiliki lisensi kepelatihan. Pemain asal Aceh Tamiang itu sudah mengantongi lisensi B AFC.
Modal berharga tentunya bagi pemain yang dikenal memiliki tendangan bebas yang mematikan serta umpan yang akurat dalam merintis karir di dunia kepelatihan.
Ismed Sofyan bersama para pemain Persija Jakarta, hingga kini masih diinstruksikan untuk menjalani latihan mandiri di tempat tinggal masing-masing. Mereka masih menunggu kepastian kapan Liga 1 Indonesia akan bergulir kembali.
Liga 1 dan 2 Indonesia rencananya dilangsungkan kembali mulai Februari 2021 setelah pada 2020 pelaksanaannya tertunda akibat pandemi COVID-19.
Musim kompetisi pun berubah nama dari musim 2020 menjadi musim 2020-2021. Liga 1 diproyeksikan bergulir pada Februari-Juli 2021, sementara Liga 2 pada Februari-Maret/awal April 2021.
Untuk sementara waktu pemain yang akrab disapa haji Ismed akan melatih para pemain muda binaan tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut. Pada 28 November lalu, klub ini sudah berusia 92 tahun.
Persija Jakarta sudah mendapat licensi klub klub profesional AFC setelah banding dikabulkan Komite Banding Club Licensing PSSI. Banding diajukan Persija berdasarkan keputusan komite lisensi klub PSSI pada pekan lalu.
Dalam rapatnya, komite lisensi klub hanya menyatakan enam klub dinilai layak mendapatkan lisensi profesional, yakni Bali United, Persipura Jayapura, Bhayangkara FC, Borneo FC, Persib Bandung, dan Arema FC.
Lisensi itu merupakan siklus tahunan yang diterapkan konfederasi sepakbola Asia (AFC), dan harus dipenuhi klub. Siklus lisensi klub ini dilakukan setiap tahunnya sebagai proses standarisasi dan verifikasi kualitas manajemen klub untuk mendukung perkembangan sepakbola.
| WSP
Komentar