• Tentang Kami
  • Redaksi
  • Fans Menulis
  • Terms of use
  • Aturan Media Siber
Jumat, Juni 13, 2025
ACEHFOOTBALL.net
  • HOME
  • BOLA ACEH
  • BOLANESIA
  • LIGA DUNIA
  • FUTSAL
  • A-SPORT
  • ANALISIS
  • PERSIRAJA
  • FANTASY
  • TV
No Result
View All Result
ACEHFOOTBALL.net
Jumat, Juni 13, 2025
No Result
View All Result
ACEHFOOTBALL.net
No Result
View All Result

Tim Jemput SK Tuan Rumah PON Disambut Kalungan Bunga

Redaksi Redaksi
Jumat, 20/11/2020 - 16:22 WIB
in Aceh Sports
PON

Tim Percepatan Persiapan SK PON tiba di Banda Aceh | Foto

Share on FacebookShare on Twitter

ACEHSPORT — Kepulangan Tim Percepatan Persiapan PON yang membawa SK Tuan Rumah PON Aceh – Sumut 2024 disambut oleh Dinas Pemuda dan Olahraga serta pengurus KONI Aceh.

Sejumlah Pejabat Dispora dan Pengurus KONI Aceh menyambut kepulangan para Ketua dan Sekretaris Tim tersebut, di Bandara SIM Blang Bintang, Aceh Besar, Jumat (20/11/2020). Ketua dan Sekretaris Tim Percepatan Persiapan PON itu adalah Dedy Yuswadi AP dan Nasir Syamaun, S.IP, M.PA.

Kedatangan mereka dikalungi bunga oleh Wakil Ketua KONI T Rayuan Sukma dan Ketua Pelatda Bachtiar Hasan. “Alhamdulillah SK sudah kita bawa pulang dan segera kita serahkan sama Gubernur Aceh nantinya,” ujar Dedy Yuswadi yang juga Kadispora Aceh itu.

Menurutnya, dengan adanya SK maka segera dibentuk panitia dan mulai bekerja pada 2021. Panitia ini terdiri dari pengurus KONI, Dispora, Dinas Pariwisata dan seluruh stakeholder dalam rangka mensukseskan tuan rumah PON.

INFO BOLALAINNYA

Miswar Bersyukur Madura United Menang dengan 10 Pemain

Miswar Bersyukur Madura United Menang dengan 10 Pemain

18/03/2025 - 09:39 WIB
Stadion Manahan Bakal Venue Final Liga 2 Musim Ini

Stadion Manahan Bakal Venue Final Liga 2 Musim Ini

23/02/2025 - 20:06 WIB
Persiraja Vs Deltras FC: Misi Laskar Rencong Menutup Kompetisi

Persiraja Vs Deltras FC: Misi Laskar Rencong Menutup Kompetisi

17/02/2025 - 10:38 WIB
Heri Julius Terpilih Aklamasi Sebagai Ketua Umum Hapkido Aceh

Heri Julius Terpilih Aklamasi Sebagai Ketua Umum Hapkido Aceh

15/02/2025 - 23:47 WIB

Sekretaris tim Nasir Syamaun, yang juga Sekum KONI Aceh ini menambahkan, Tim Percepatan Persiapan PON ini dibentuk guna melakukan persiapan-persiapan lahirnya SK tuan Rumah PON. “Langkah kita selanjutnya akan menyusun kepanitian besar,” ujar dia.

Seperti diberitakan sebelumnya, Pemerintah Pusat sudah menandatangani Surat Keputusan (SK) Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia Nomor 71 Tahun 2020, Tentang Penetapan Aceh dan Sumut Sebagai Tuan Rumah Pelaksana PON XXI Tahun 2024, bertanggal 16 November 2020.

SK diterima Kamis (19/11/20) di Gedung Wisma Kemenpora, SK tersebut secara resmi diserahkan oleh Menpora Zainudin Amali kepada Ketua Umum (Ketum) KONI Pusat Letjen TNI (Purn) Marciano Norman, untuk selanjutnya diserahkan kepada perwakilan dari Pemerintah Aceh dan Pemerintah Provinsi Sumut.

Dari Aceh, SK diterima oleh Kadispora Dedy Yuswadi AP, sementara dari Sumut SK diterima oleh Sekda Sabrina. Penyerahan ini ikut disaksikan Ketua Umum KONI Aceh H. Muzakir Manaf dan Ketua KONI Sumut John Lubis.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by BERITA BOLA & OLAHRAGA ACEH (@acehfootball)

Terkait penyerahan SK tersebut, Muzakir Manaf mengungkapkan, keputusan Pemerintah Pusat menetapkan Aceh-Sumut sebagai Tuan Rumah PON XXI Tahun 2024 merupakan tindaklanjut hasil bidding PON KONI se-Indonesia 2018 lalu.

“Alhamdulillah saudara-saudara KONI se-Indonesia mempercayakan Aceh-Sumut sebagai penyelanggara PON XXI usai PON XX Papua. Dan hari ini secara resmi kita telah menerima SK dari Pemerintah Pusat melalui Menpora,” kata Mualem—sapaan akrab Muzakir Manaf.

| WSP

Tags: dispora acehheadlinepemerintah acehpon acehPON Aceh Sumut
ShareTweetPin
Previous Post

Kiper Suriah Ini Punya Lemparan Sejauh Tendangan Bek

Next Post

Perpani Aceh Bakal Gelar Kejuaraan Internasional

BERITA BOLA LAINNYA

PSMS vs Persikota: Fakhrurrazi Quba dan Sejumlah Pilar Absen

PSMS vs Persikota: Fakhrurrazi Quba dan Sejumlah Pilar Absen

14/02/2025 - 14:37 WIB
CEO Sadakata United Temui Kadispora Aceh Bahas Tuan Profesional Futsal League

CEO Sadakata United Temui Kadispora Aceh Bahas Tuan Profesional Futsal League

13/02/2025 - 20:54 WIB
Jadwal Pekan Ke-4 Babak Play-off Degradasi Liga 2 2024/25

Ini Tiga Tim Yang Sudah Dipastikan Terdegradasi

11/02/2025 - 21:04 WIB
PSKC vs Persiraja: Akhyar Ilyas tak Menduga Bisa Menang 3-0

Persiraja Anggap Tiga Laga Sisa di Grup X Sebagai Final

06/02/2025 - 18:41 WIB
Mimpi PSIM Jogja Promisi ke Liga 1 Kian Dekat, Persiraja Punya Kans?

Mimpi PSIM Jogja Promisi ke Liga 1 Kian Dekat, Persiraja Punya Kans?

03/02/2025 - 09:27 WIB
liga champions, undian, Ronaldo, Messi, Juventus, Barcelona

Hasil Undian Babak Play-off Liga Champions 2025: PSG Jumpa Sesama Tim Prancis

01/02/2025 - 21:31 WIB
Sadakata United Tahan Imbang Unggul FC Malang

Sadakata United Tahan Imbang Unggul FC Malang

19/01/2025 - 18:04 WIB
DJ Boxing Club Bawa Tiga Petinju ke Penang International Boxing Tournament

DJ Boxing Club Bawa Tiga Petinju ke Penang International Boxing Tournament

19/01/2025 - 16:52 WIB
Abu Razak Lantik Pengurus KONI Aceh Besar Periode 2024-2028

Abu Razak Lantik Pengurus KONI Aceh Besar Periode 2024-2028

18/01/2025 - 22:46 WIB
KONI Aceh Besar Target Kembali Juara Umum di PORA XV

KONI Aceh Besar Target Kembali Juara Umum di PORA XV

18/01/2025 - 20:33 WIB
Load More

Komentar

90 MENIT TERPOPULER

  • Menjaga Marwah Sepak Bola Aceh, Integritas di Atas Segalanya

    Menjaga Marwah Sepak Bola Aceh, Integritas di Atas Segalanya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Portugal vs Spanyol: Adu Ronaldo dan Yamal di Allianz Arena

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • PSSI Aceh Tetapkan Aturan dan Jadwal Kick Off Pra PORA Sepakbola

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Liga 2: Hanya Empat Klub Lolos Lisensi, Persiraja Tak Tercatat

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pra PORA Sepakbola: Pendaftaran Ditutup 7 Juni, Kick Off Pada 20 Juni

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

KLASEMEN

UPDATE TERBARU

Kluivert: Kami Siap Tantang Jepang dengan Gaya Bermain Sendiri

Kluivert: Kami Siap Tantang Jepang dengan Gaya Bermain Sendiri

09/06/2025
Jepang Vs Indonesia: Laga Penentu Mental di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Skuat Garuda Siap Tampil Maksimal Hadapi Jepang di Osaka

09/06/2025
Timnas Kembali Untuk Fokus Persiapan Lawan Bahrain

Jepang Vs Indonesia: Laga Penentu Mental di Kualifikasi Piala Dunia 2026

09/06/2025
Portugal Raih Gelar Kedua UEFA Nations League, Usai Kalahkan Spanyol

Portugal Raih Gelar Kedua UEFA Nations League, Usai Kalahkan Spanyol

09/06/2025
Menjaga Marwah Sepak Bola Aceh, Integritas di Atas Segalanya

Menjaga Marwah Sepak Bola Aceh, Integritas di Atas Segalanya

09/06/2025
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Fans Menulis
  • Terms of use
  • Aturan Media Siber

© 2020 - CV. Pedagangkata Aceh Media (Pekame). Made with in Indonesia
Developed by PT. Harian Aceh Indonesia

No Result
View All Result
  • HOME
  • BOLA ACEH
  • BOLANESIA
  • LIGA DUNIA
  • FUTSAL
  • A-SPORT
  • ANALISIS
  • PERSIRAJA
  • FANTASY
  • TV
  • Login

© 2020 - CV. Pedagangkata Aceh Media (Pekame). Made with in Indonesia
Developed by PT. Harian Aceh Indonesia