ACEHFOOTBALL — Perjuangan Aceh United untuk lolos otomatis ke Liga 2 tertahan, setelah di kalahkan Persik Kendal 2-1 di babak semifinal. Namun asa Aceh United masih terbuka untuk promosi jika Laskar Iskandar Muda menang pada laga terakhir dalam perebutan peringkat 3.
Memainkan laga semifinal, Aceh United menantang Persik Kendal di Stadion Kebondalem, Kendal, Jumat (15/12/2017) siang.
Aceh United tampil penuh percaya diri di awal pertandingan walau bermain di kandang persik kendal yang di dukung ribuan suporter fanatik Black Mania dan Ultras Bomber.
Taufik Aqsar, Rivaldi Andiaz dan Reza Sandika mampu memainkan umpan-umpan pendek di lini tengah. Bahkan Heni Musawir beberapa kali menebar ancaman yang merepotkan pertahanan Kendal yang dikawal Alaik Sobrina cs.
Dipertengahan babak pertama ritme permainan mulai dipegang Persik Kendal, walau hanya mampu memainkan bola di lini tengah.
Petaka terjadi di menit tambahan waktu babak pertama, Riski Kurniawan mampu membuat Persik Kendal unggul, memamfaatkan bola tendangan sudut Fandi Ahmad. Riski yang tanpa kawalan mampu menyundul bola yang merobek gawang Aceh United.
Tampil di depan pendukungnya sendiri, Persik kendal mengawali babak kedua dengan apik. Buktinya, laga baru berjalan dua menit Susilo Irwardoyo pemain yang akrab disapa si Aceh ini menambah keunggulan setelah memanfaatkan bola rebound hasil sepakan Riski Kurniawan yang gagal ditangkap Irfan dengan sempurna.
Tertinggal dua gol, Aceh United merespon. Masuknya Mudasir membuat tim racikan duet Ansyari Lubis dan Effendi HT tampil trengginas.
Penetrasi pemain asal Abdya ini mampu merepotkan barisan pertahanan Persik. Puncaknya pemain yang akrab di sapa Acil ini dilanggar di kotak terlarang pada menit 53. Wasit Nurul Safarid asal Garut, Jawa Barat tanpa ampun menunjukan titik putih. Arianto yang maju sebagai eksekutor mampu menyelesaikan tugasnya dengan baik.
Memasuki menit menit akhir Aceh United terus menekan, namun aksi killing time dari para pemain tuan rumah membuat Aceh United gagal menyamakan kedudukan. Skor 2-1 bertahan hingga laga usai.
Reporter: Agus S
Komentar