ACEHFOOTBALLL.net — Persiraja Banda Aceh kembali ke daerah asalnya usai memastikan tiket ke Liga 1 2020. Sayangnya, akibat keterlambatan pesawat (delay), pemain batal diarak keliling kota.
Seperti diketahui, pemain Persiraja mendarat di Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda, Blang Bintang, Aceh Besar, Aceh sekitar pukul 17.30 WIB, Kamis (28/11/2019). Seharusnya, Nakata dkk tiba pukul 16.30 WIB.
Begitu mendarat, pemain dikalungi bunga oleh Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman. Tiba di luar bandara, mereka disambut meriah oleh suporter.
Di Bandara SIM, ratusan pendukung setia Persiraja yang tergabung dalam Suporter Kutaraja Untuk Lantak Laju (SKULL) berkumpulkan menyambut kepulangan pemain Persiraja.
Pendukung Persiraja Banda Aceh amat antusias menyambut rombongan Lantak Laju. Mereka memberi apresiasi tinggi atas keberhasilan Persiraja Banda Aceh meraih tiket promosi ke Liga 1 2020.
Persiraja sukses merebut tiket ke Liga 1 2020. Hasil impresif tersebut diraih setelah penantian panjang selama 8 tahun lamanya usai mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor 1-0 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (25/11/19) lalu.
Pemain sudah ditunggu truk trado. Mereka duduk rapi di pinggir truk. Beberapa spanduk terpasang di kiri-kanan truk di antaranya bertuliskan ‘Alhamdulillah kamoe ka Liga 1 beh (Alhamdulillah kami sudah Liga 1)’.
Sejumlah suporter memanfaatkan momen itu untuk berfoto dengan latar pemain Persiraja. Iring-iringan truk trado yang ditumpangi pemain dan suporter meninggalkan bandara sekitar pukul 18.00 WIB.
Rencananya, mereka bakal diarak mengelilingi ruas jalan protokol di Banda Aceh. Rute konvoi sudah disiapkan. Tapi karena waktu sudah Magrib, pemain langsung menuju ke Stadion H Dimurthala, Banda Aceh. [dbs]
Komentar