ACEHFOOTBALL.net — Kontestan Liga 2 asal Banten, Cilegon United kabarnya akan pindah markas ke Jawa Timur. Besar kemungkinan, klub berjuluk Laskar Geger itu bakal merger dengan Deltras Sidoarjo.
Informasi yang dikutip ACEHFOOTBALL.net dari Jawapos.com, disebutkan, pihak Deltras sedang menjalin komunikasi dengan tim dari Banten tersebut. Kabarnya, manajemen Cilegon United disebut tertarik untuk pindah ke Sidoarjo.
Tidak sekadar tertarik untuk boyongan ke Kota Delta, tim tersebut juga tidak berkeberatan jika harus merger dengan Deltras. “Kami sudah komunikasi by phone. Sepertinya bakal dimerger biar bertambah besar,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) Sidoarjo Achmad Zaini.
Zaini membenarkan merapatnya Cilegon United ke Sidoarjo. Apalagi selama ini Zaini-lah yang menjalin komunikasi dengan pihak Cilegon United. Zaini sendiri sudah cukup lama menduduki kursi sekretaris klub Deltras.
Disebutkan, pembicaraannya pun bukan lagi sekadar perkenalan. Bukan semata penjajakan awal. Melainkan sudah cukup intens dan detail.
“Sudah menyangkut perihal pembiayaan, kolaborasi nama, dan beberapa hal lain terkait dengan teknis merger,” sebut dia.
Menurut Zaini, merger tersebut bisa terealisasi. Dengan begitu, Deltras pun bisa berlaga lagi di kancah sepak bola nasional. Tidak lagi berkutat di kompetisi regional Jawa Timur seperti saat ini.
Gelora Delta, Sidoarjo, pun bakal ramai lagi. Tidak sekadar hanya disewa tim-tim dari luar Sidoarjo untuk memainkan laga kandang. Tapi benar-benar menjadi kandang Deltras di pentas sepak bola nasional.
”Peluang jadi atau tidak itu bergantung konsep permodalannya. Kalau lain-lainnya, tinggal mengikuti saja. Jadi, peluangnya sangat besar,” tukas Zaini.
Dia juga menjelaskan, saat ini sudah dibicarakan perihal penamaan tim nanti. Ada tiga opsi yang sedang dibicarakan. ”Pertama, kolaborasi nama dari kedua tim. Kedua, menciptakan ikon baru. Yang ketiga, menempatkan ikon dari sponsor,” tutup dia.
Disadur dari Jawapos.com
Komentar