ACEHFOOTBALL.net — Babak play-off Liga-3 Regional Aceh akan dimulai Ahad (25/8/2019). Panitia sudah menggelar technical meeting tadi sore. Hasilnya, laga seru antara PSLS Lhokseumawe kontra PSAP Sigli.
Ini akan menjadi laga mati-matian dua eks tim Divisi Utama itu guna mencari satu tiket ke babak 12 besar. Satu tiket lainnya akan diperebutkan, PSKBS Kuta Binjei kontra Persilatama Takengong.
Laga antara PSLS Lhokseumawe lawan PSAP Sigli akan berlangsung, Minggu (25/8/2019) malam mulai pukul 21.00 WIB di Stadion Krueng Mane, Aceh Utara.
Kedua tim unggulan ini harus berjuang di babak play-off karena hasil buruk di babak penyisihan yang berlangsung pada 1 Agustus lalu. Di mana PSLS hanya mampu finisi diurutan 3 Grup B dan PSAP urutan yang sama Grup D.
Lalu, Persilatama akan menantang PSKBS Kuta Binjai, Aceh Timur Senin (26/8/19) malam di Stadion yang sama.
Menurut kesepakatan tadi sor, pertandingan babak play-off berlangsung selama 2×45 menit, jika hasil imbang dalam waktu normal, dilanjutkan laga tambahan waktu 2×15 menit, jika durasi pertandingan tambahan waktu juga berakhir imbang, baru dilanjutkan dengen adu penalti.
Komentar