ACEHFOOTBALL.net — Bupati Gayo Lues, H Muhammad Amru berharap kompetisi Liga 3-2019 Regional Aceh yang berlangsung di daerahnya berlangsung sukses.
Ia berharap, kompetisi ini bisa menghibur warga Negeri Seribu Bukit. “Harapan kami semua elemen yang terlibat bisa menjunjung tinggi sportifitas dan fair play,” ujar Bupati Amru ketika dihubungi ACEHFOOTBALL.net
Seperti diketahui, Gayo Lues menjadi tuan rumah Grup D kompetisi Liga 3 musim 2019. Grup ini diisi PSGL, Persada Abdya, Persal Aceh Selatan, Persilatama Aceh Tengah dan Persitas Takengon.
Menurut H Amru, kabupaten berjuluk Negeri Seribu Bukit, siap menjadi tuan rumah yang baik, serta melayani tamu dengan baik pula.
Kepada para peserta, khususnya pemain serta official tim untuk sama-sama menyukseskan kompetisi ini. “Jaga kesehatan dan kekompakan tim, sehingga kegiatan kita ini sukses bersama,” pinta mantan anggota DPR Aceh itu.
“Sebagai tuan rumah, tim PSGL harus bisa menyajikan permainan terbaiknya jadilah juara dengan cara yang simpati, fair play tidak curang dan juga harus tunjukan sikap bersahabat kepada semua tamu dan penonton,” tutup dia.
Komentar