ACEHFOOTBALL — Tim pelatih yang dibentuk panitia seleksi Persiraja menjaring 40 pemain dari 176 pemain yang diseleksi pada hari pertama, Senin (27/2/2017) di Stadion H Dimurthala, Banda Aceh.
Proses seleksi itu dilakukan tim pelatih yang terdiri dari Nasir Gurumud, Akhyar Ilyas, Anwar, Wahyu AW, Sisgiardi dan Edi Gunawan.
Pada hari pertama tercatat ada 285 pemain muda Aceh berminat mengenakan jersey Laskar Rencong musim ini. Namun, hanya 176 pemain yang berhasil unjuk kebolehan.
Ketua Tim Seleksi Persiraja, Nasir Gurumud menyebutkan, seleksi dimulai sejak pukul 15.00 WIB. “Pada hari pertama hanya berhasil diseleksi 176 pemain dalam delapan kali pertandingan 1 x 25 menit,” ujar dia.
“Sisanya akan dilanjutkan besok. Bagi yang sudah lolos akan diseleksi lagi dengan ketat hingga benar-benar mendapatkan kerangka tim dalam empat hari ini,” ungkap dia.
“Hari pertama terjaring 40 pemain sudah termasuk empat kiper. Kita akan seleksi lagi mereka pada tahap kedua,” tutur mantan pemain Persiraja era 80-an itu.
Dari 40 nama yang terjaring hari pertama, rata-rata memang pemain yang sudah berpengalaman serta pernah tampil di klub Divisi Utama dan Liga Nusantara.
Sedangkan pemain Persiraja musim lalu juga terlihat hadir. Para pemain senior kemungkinan akan mulai seleksi pada sisa waktu yang sudah diplot tim seleksi.
Seleksi terbuka ini dilakukan guna membentuk tim Persiraja yang bakal diterjunkan dalam kompetisi Liga 2 musim 2017/2018.
Liga 2 sendiri direncanakan akan bergulir pada akhir April mendatang.
Editor: Indra
Komentar