ACEHFOOTBALL — Penyerang anyar PSPS Pekanbaru, Fahrizal Dillah ikut menyaksikan seleksi pemain Persiraja di Stadion H Dimurthala Banda Aceh, Senin (27/2/2017).
Fahrizal yang sedang cuti dari klub asal Riau itu sedang dirundung musibah. “Adik ibu saya meninggal dunia,” katanya kepada ACEHFOOTBALL disela-sela seleksi.
“Selesai tujuh hari, saya akan kembali lagi ke Pekanbaru,” ungkap Fahrizal yang mengaku mulai betah dengan suasana di klub barunya itu.
Pemain yang akrab dengan sapaan Dek Jal ini musim lalu berkostum Laskar Rencong. Namun, musim ini di Liga 2, mantan striker PON Aceh 2008 itu dipinang PSPS Pekanbaru.
Hijrahnya bomber jangkung yang juga topskor Persiraja musim lalu itu akibat carut-marutnya manajemen tim Laskar Rencong yang belum jelas persiapan tim.
PSPS menjadi klub keempat sepanjang karir di kancah sepakbola. Sebelumnya dia juga pernah berkostum, Semen Padang dan Gresik United.
Angin seger kembali berhembus usai Musyawarah Luar Biasa Persiraja pada Minggu (19/2/2017) lalu yang menetapkan H Aminullah Usman, sebagai Ketua Tim Formatur Persiraja.
Usai terpilih, Walikota Banda Aceh yang terpilih untuk periode 2017-2022 ini langsung membentuk tim seleksi untuk persiapan menyambut musim baru kompetisi tahun ini.
Editor: Indra
Komentar