ACEHFOOTBALL.net — Tim sepakbola Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar-Daerah (PPLPD) Provinsi Aceh melaju ke delapan besar. Dalam laga kedua, Ryan Maulana dkk menang telak atas Kalimantan Selatan.
Bermain di Stadion Mini Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Jumat (13/9/2019) siang, pasukan tanah Rencong menang 5-0 atas Kalsel pada partai kedua Grup C.
Ini kemenangan kedua pasukan Kustiono-Kurniawan-Amiruddin di babak penyisihan. Sebelumnya, Abdi Juana Fadillah menang 1-0 saat melawan Sumatera Barat pada partai perdana kemarin.
Chief demission PPLPD Aceh Nasruddin, S.Pd, kepada ACEHFOOTBALL, melaporkan, dalam laga versus Kalsel, Sayuti mencetak hattrick alias tiga gol pada menit 25, 30 dan 50.
Tambahan gol kembali terjadi 10 menit kemudian melalui Fiitra Akbar untuk mengubah skor menjadi 4-0. Riski Irwanda yang dijuluki Robusta menutup pesta gol lewat sundulannya hasil assit dari Irja Rahmaddian.
Skor 5-0 untuk anak-anak muda tanah rencong. Hasil ini membuat juara bertahan ini melaju kebabak delapan besar. Mereka akan menantikan hasil di Grup A.
Seperti diketahui, pada kejuaraan ini, PPLPD Aceh memboyong 18 pemain terbaik. Misi mereka mempertahankan juara bertahan yang tahun lalu mereka raih di Banda Aceh.
Tim yang diracik Kustiono, Kurniawan dan Amiruddin itu dibagi dalam empat grup. Aceh tergabung dalam Grup C bersama Sumbar dan Kalsel. Turnamen tahunan ini diikuti 13 PPLPD, dan SKO.
Komentar