ACEHFOOTBALL.net — Baru beberapa hari melatih, Hendri Susilo mengaku sudah mengantongi kekurangan bin kelemahan skuatnya. Karena itu, ia ingin memperkuat beberapa lini sebelum turun di Liga 2 tahun 2019.
Kata ahli taktik anyar Persiraja ini, ia masih membutuhkan pemain berkualitas. “Lini yang masih urgent itu, striker (depan) dan center back (belakang),” ujar Hendri Susilo di Banda Aceh, Sabtu (18/5/2019).
“Sektor lain masih bisa dimaksimalkan lah. Tapi, bila ada yang lebih dari itu, bisa ditambah (pemain),”
Mantan pelatih PS Sumbawa Barat ini mengatakan sekarang dia sedang mencari informasi pemain baru antar pelatih.
“Masa sekarang pemain bagus jadi rebutan. Itu yang jadi masalah. Tapi, kita kan tim profesional, jadi kita masih mau bersaing untuk mendapatkan pemain bagus,” ujar dia.
Hendri menyebutkan kondisi fisik pemain Laskar Rencong masih lemah. “Kondisi fisik anak-anak masih di bawah standar lah,” ucap mantan pelatih PSPS Riau musim lalu itu.
“Di bulan puasa latihan fisik menjadi fokus utama kita, serta beberapa kali agenda uji coba untuk menguji progres para pemain,” ujarnya.
Klub yang namanya melambung di era 80-an berkat tangan dingin H Dimurthala ini akan bersaing klub elite lain di grup Barat.
Musim ini grup juga kembali ketat, yang diisi dua klub eks Liga 1, Sriwijaya FC dan PSMS Medan. Lalu, Persita Tangerang, Persis Solo, Cilegon United serta beberapa klub di grup Timur yang juga berambisi promisi ke Liga 1 musim depan seperti Persiba Balikpapan, PSIM Jogya.
Komentar