ACEHFOOBALL — Manajer Bhayangkara, AKBP Sumardji menyebut alasan klubnya memilih Angel Alfredo Vera untuk menjadi arsitek. Target lima besar dan adaptasi jadi pilihan.
“Untuk itu, kami memang menyesuaikan kondisi klub dan juga anak-anak (pemain),” ucap dia seperti dilansir Kompas.com, Selasa (5/2/2019).
Kondisi klub yang dimaksud Sumardji adalah proses adaptasi yang tidak membutuhkan waktu lama.
Sebab, Alfredo sudah malang-melintang di kancah sepak bola Indonesia sehingga dianggap tahu serta mengerti kultur sepak bola di Tanah Air.
“Karena kami juga mengusung target tinggi pada musim ini, minimal (posisi) lima besar,” kata dia.
Dengan materi yang dimiliki oleh skuad Bhayangkara FC saat ini, manajemen cukup optimistis Alfredo bisa segera menyesuaikan dengan tim dan mampu memenuhi target yang diharapkan.
Pelatih 46 tahun yang dulunya pernah berkostum PSAP Sigli ini sudah mengumumkan mengumumkan perekrutan peracik strategi asal Argentina, Angel Alfredo Vera.
Kursi pelatih Bhayangkara FC kosong setelah Simon McMenemy memutuskan untuk menerima pinangan Tim Nasional Indonesia.
Beberapa nama sempat dikaitkan dengan Bhayangkara FC. Fakhri Husaini merupakan salah satu pelatih yang dikaitkan akan menjadi pelatih baru Bhayangkara FC.
Lewat Instagram resminya, @bhayangkarafc, perekurutan Vera menjadi menajer baru diumumkan.
“Selamat datang di keluarga Bhayangkara FC, pelatih Angel Alfredo Vera,” demikian keterangan dalam unggahan video itu.
Alfredo Vera sudah sejak 2013 malang melintang di sepakbola Indoensia. Sedikitnya sudah ada lima tim Liga 1 yang ditangani.
Pada musim lalu, Alfredo Vera menangani Persebaya Surabaya dan Sriwijaya FC.
Komentar