ACEHFOOTBALL — Juru taktik Persiraja Banda Aceh, Akhyar Ilyas,mengaku besyukur bisa mencuri poin dikandang Persis Solo, Sabtu (8/9/2018).
Bermain di Stadion Wilis, Madiun, Laskar Rencong berhasil menahan imbah tuan rumah Laskar Samber Nyawa dengan skor 1-1.
Tuan rumah sempat tertinggal oleh gol kapten Persiraja Defri Rizki pada menit 28. Mereka baru bisa menyamakan kedudukan berkat sundulan Azka Fauzi pada menit ke-71.
“Alhamdulillah kita dapat satu poin. Saya apresiasi permainan anak-anak hari ini. Mereka berjuang sepanjang pertandingan,” ujar Akhyar pada sesi jumpa pers usai laga.

Ia menambahkan, banyak peluang yang tercipta sepajang laga. Namun belum dapat dimanfaatkan Vivi Asrizal cs. “Banyak peluang yang kita dapatkan, sama serperti saat di Rembang. Namun, kita belum beruntung untuk mencetak gol,” tutur dia.
Hasil imbang yang didapat Persis di kandang sendiri membuat Galih Sudaryono dan kawan-kawan masih tetap menempati posisi kedua klasemen sementara dengan raihan 26 poin. Mereka mencatatkan tujuh kemenangan, lima hasil imbang, dan tiga kekalahan dalam 15 laga.
Sementara itu, Persiraja untuk sementara masih berada di posisi empat dengan raihan 20 poin. Posisi mereka mulai dikejar di bawahnya. [geunta.com]
Komentar