ACEHFOOTBALL — Pelatih baru PSBL Langsa, Iwan Setiawan kembali menebar psywar (perang urat saraf) sebelum turun di laga. Kali ini, dia menyasar Persiraja, yang menjadi lawannya akhir pekan ini.
Seperti diketahui, tim yang baru dilatihnya, akan menghadapi Persiraja Banda Aceh pada Sabtu (29/7/2017) ini.
Kedua tim yang akan bentrok pada derby tanah Rencong ini dalam lanjutan kompetisi Liga 2 musim 2017 Grup 1.
Seperti dikutip ACEHFOOTBALL dari goaceh, mantan pelatih Persebaya in mengatakan, dalam menghadapi Persiraja Banda Aceh, dirinya hanya ingin menunjukan kepada masyarakat Aceh dan Langsa khususnya, bahwa tim PSBL lah yang terbaik dengan catatan tetap menjunjung nilai-nilai sportifitas.
Lalu, dalam duel derbi Aceh nantinya, Ia mencoba memaksimalkan dalam hal taktikal; bagaimana bertahan dan bagaimana menyerang dengan pola permainan 4-2-3-1.
“Saya optimis menang, namun dari itu semua yang terpenting adalah penampilan yang maksimal. Untuk itu, saya berharap doa dan dukungan masyarakat Langsa agar anak-anak bisa meraih poin penuh,” tukas dia.
Iwan Setiawan memang terkenal mulai menebar psywar sejak menjadi pelatih Pusamaniborneo.[goaceh]
Editor: Indra
Komentar