ACEHFOOTBALL — Seperti sudah diprediksikan selama ini, saham Persiraja tetap dilepas 80 persen kepada satu pengusaha. Sisanya diberikan kepada klub anggota Persiraja.
Proses pembelian saham itu terjadi Senin (10/4/2017) malam di kediaman ketua tim formatur H Aminullah Usman yang tak lain Walikota Banda Aceh terpilih 2017-2022.
Turut hadir dalam acara itu anggota tim formatur, mantan pemain serta tokoh sepakbola, serta para pemain Laskar Rencong musim ini.
“80 persen saham di beli oleh Dek GAM dan 20 persen saham di miliki oleh klub yg di wakili oleh Klub Bonden Persiraja PODIRAJA,” tulis Ibnu Afrizal dalam laman facebooknya.

Sebagaimana diketahui, satu lembar saham Persiraja dilepas Rp250 ribu. Saham maksimal boleh dibeli sebanyak 1.000 lembar.
Untuk saham pengendali, pemilih modal hanya boleh membeli 51 persen. Dengan kata lain pemilik saham mayoritas harus memiliki 12.750 lembar saham atau setara Rp 3.187.500.000.
Sementara 29 persen untuk umum, dan klub 20 persen. Batas akhir pembelian adalah Jumat (31/3/2017) lalu.
Karena tak ada peminat, akhirnya, tim formatur melego 80 saham kepada Dek Gam alias H Nazaruddin yang tak lain menantu dari Aminullah sendiri.
Editor: Ashenk
Komentar