ACEHFOOTBALL — Mantan pemain Bali United U-21, Agung Riskiawan mulai seleksi di Persiraja Banda Aceh, Senin (20/3/2017). Sejumlah muka lama juga mulai berlatih.
Latihan Laskar Rencong berlangsung malam tadi di Stadion H Dimurthala, Banda Aceh. Sebelum latihan berlangsung, Ketua Formatur H Aminullah Usman menyerahkan 38 pemain kepada manajemen tim.
Manajemen tim sendiri sudah dibentuk yang dimanajeri H Muhammad Zaini Yusuf. “Dengan ini, tim pelatih dan pemain saya serahkan kepada manajemen tim,” ujar Aminullah.
Dalam kesempatan tersebut, Aminullah juga menyebutkan, Persiraja musim depan akan dibesut oleh tim pelatih yakni Anwar, Akhyar Ilyas, Wahyu AW dan Sisgiardi.
Latihan perdana itu bukan hanya diikuti 38 pemain hasil seleksi beberapa wakt lalu. Fani Aulia yang sebelumnya gagal di Persebaya juga sudah terlihat d lapangan.
Lalu, ada Agung Riskiawan yang musim lalu memperkuat Bali United U-21. Di posisi kiper terlihat juga hadir Rivaldi Diaz.
Editor: Indra
Komentar