ACEHFOOTBALL — Persiraja memenuhi janji untuk tampil serius saat melakoni partai terakhir di babak 16 besar Indonesia Soccer Champiopnship (ISC) Seri B 2016.
Dalam laga melawan Perssu Sumenep di Stadion H Dimurthala, Lampineung, Banda Aceh, Sabtu (12/11/2016) malam, Fadhil dkk membantai tamunya dengan skor 3-0.
Ditilik dari data babak 16 besar ini adalah tripoin perdana tim besutan Akhyar Ilyas-Wahyu AW ini.
Laga Persiraja yang cuma disaksikan sedikit pendukungnya itu mengakhir babak pertama dengan skor 0-0.
Perubahan dilakukan Akhyar dengan memasukkan Faumi Syahreza dan Zoel Fhadli dibabak kedua. Hasilnya terbukti jitu.
Laskar Rencong membuka gol perdana melalui Fadhil Ibrahim di menit 56. Gol pembuka dari pemain asal Sabang yang juga laga perdananya di babak 16 besar ini menambah semangat juang pemain lainnya.
Unggul 1-0, Persiraja makin semangat membongkar pertahanan Joko Sugiarto dkk. Dan, 30 menit kemudian, Vivi Asrizal menggandakan skor menjadi 2-0 pada menit 86.
Kendati sudah unggul dua bola, tak membuat Andri Mulyadi dkk menyerah. Perssu yang sudah lolos ke delapan besar masih terus mencari celah untuk membalas.
Usaha pasukan Kuda Terbang yang diasuh Salahudin tak membuahkan hasil. Justru Persiraja yang menambah gol ketiga melalui M Fani Aulia di injury time atau 90+3.
Skor 3-0 bertahan hingga Wasit Parizon dari Padang mengakhiri laga. Kemenangan tiga gol itu cukup identik dengan Persiraja sepanjang babak penyisihan ISC B. Hanya selama babak 16 besar meredup.
Editor: Indra
Komentar