ACEHFOOTBALL — Pemain Persiraja Banda Aceh diguyur bonus Rp 15 juta usai mencatat kemenangan fantastis atas Persebo Musi Raya dari Sumatera Selatan dengan skor, 3-0, di Stadion H Dimurthala, Banda Aceh, Minggu (29/5/2016) pagi.
Bonus Rp15 juta tersebut berasal dari panitia pelaksana (Panpel) pertandingan Persiraja, Teuku Armansyah sebesar Rp 10 juta, komunitas pecinta Persiraja (SKULL) melalui ketuanya, Teuku Iqbal Djohan memberi Rp 1 juta.
Ketua Panpel T Armansyah menyerahkan bonus Rp 10 Juta. Kali ada total bonus RP 15 Jt pic.twitter.com/GK7JjNgZqN
— Persiraja Banda Aceh (@Persiraja) May 29, 2016
Lalu bonus juga mengalir dari orang yang tak diduga-duga dan bahkan dari dari markas Banda Aceh, Persiraja yakni dari Romi Syah Putra, Wakil Ketua DPRK Aceh Barat Daya Rp 2 juta.
Kemudian Manajer Persiraja, T Nurmiadi Boy menambah Rp 2 juta untuk menggenapi bonus kali ini menjadi sebesar Rp15 juta.
“Bonus dari Wakil Ketua DPRK Aceh Barat Daya itu sangat menyentuh saya. Luar biasa sekali perhatian kepada pemain, saya hanya bisa bilang salut dan terima kasih kepada pak Romi,” ujar T Nurmiadi Boy.
Informasi yang diterima ACEHFOOTBALL.com, bonus dari Wakil Ketua DPRK Aceh Barat Daya yang juga pecinta Persiraja ini dititipkan langsung kepada Coach Akhyar Ilyas.
Kapten Persiraja, Kurniawan terlihat terdiam mendengar ada orang yang datang jauh-jauh menaruh perhatian pada mereka.
Ketika ditanya soal bonus, pemain senior itu tak ingin berpolemik. “Keikhlasan dan kepeduliannya sangat kita hargai, –saya mewakili pemain — mengucapkan terima kasih banyak,” tutur Kapten Kur.
Editor: Indra
Komentar