ACEHFOOTBALL.net — Akhirnya Persija Jakarta secara resmi memperkenalkan pemain baru mereka. Pemain kelahiran Aceh yang besar di Qatar, Syaffrizal Mursalin Agri sah berkostum Macan Kemayoran.
Pemain kelahiran Lhokseumawe yang kini berumur 27 tahun itu sebelumnya bermain di Liga Qatar sejak 2009 lalu. Ia tercatat dirinya pernah membela Al Khor, Al Ahli, dan Al-Markhiya.
Musim Liga 1 2019 pun menjadi musim pertamanya bermain di Indonesia. Bersama Persija akan dikontrak dengan durasi setengah musim, tapi ada opsi perpanjangan kontrak selama dua musim.
Pria dengan panggilan Farri Agri ini akan bersua dengan dua pemain Aceh lainnya di Persija yakni legenda Ismed Sofyan dan Fitra Ridwan.
Direktur Bisnis dan Marketing Persija, Andhika Suksmana seperti dikutip ACEHFOOTBALL.net dari laman Liga-indonesia menyebutkan cerita sehingga pihaknya merekrut Farri.
“Kami mendapatkan informasi beberapa pelatih di Qatar melalui coach Eduardo Perez. Ada juga beberapa rekomendasi, termasuk dari pelatih Simon McMenemy yang sempat memantaunya di timnas. Kami akhirnya merekrut Farri,” ujar dia
“Tentunya kehadiran Farri diharapkan melengkapi kekuatan Persija agar bisa memperbaiki posisi di klasemen. Saya harapkan hal positif bisa terjadi di putaran kedua,” tambahnya.
Pada kesempatan itu, Farri mengatakan, ia tertarik bergabung ke Persija karena fanatisme Jakmania yang luar biasa.
“Waktu saya tahu ada tawaran dari Persija — salah satu klub besar di Indonesia, saya sangat senang, dengan suporter mereka yang luar biasa, makanya saya tidak butuh waktu lama untuk menentukan, dan saya senang bisa gabung Persija,” tukas dia.
Pemain yang akan menempati sektor gelandang ini akan mengenakan kostum nomor 10 di Persija. “Saya sangat senang bergabung di sini dan apalagi sejak kecil memang saya ingin bermain di Indonesia karena saya asli Indonesia,” ujar Farri.
Komentar