ACEHFOOTBALL — Kubu PSMS Medan akan menjalani Liga 2 musim 2019 dengan langkah cukup serius. Terbukti sponsor dari Singapura akan mengendalikan Ayam Kinantan di kompetisi mendatang.
Seperti dilansir Tribunnews.com yang dikutip ACEHFOOTBALL, CEO PSMS Medan, Doddy Thahir menjelaskan dalam waktu dekat akan ada perkenalan jajaran Manajemen baru di tubuh Ayam Kinantan.
Paling lama pekan ini mereka sudah umumkan siapa saja yang akan mengurus PSMS untuk Liga 2 musim ini.
Kemungkinan besar yang masuk dalam jajaran Manajemen nanti pihak sponsor utama PSMS musim lalu yakni NorthCliff. Mereka sudah deal dengan NorthCliff untuk mengambil alih PSMS.
Saat ditanyai apakah saham PSMS nantinya dibeli oleh NorthCliff, Doddy tak menapik. Hanya saja ia belum bisa beberkan apakah NorthCliff beli saham PSMS atau tidaknya.
“Kalau soal saham nanti kami bicarakan lagi. Yang pasti NorthCliff sudah serius mengurus PSMS saat ini. Jika memang mereka (NorthCliff) jadi beli sahamnya, wajar dong mereka mau mengganti jajaran Manajemennya,” kata Doddy, Kamis (14/2/2019).
Doddy juga sejatinya sudah mengisyaratkan dirinya tak lagi menjadi CEO PSMS. Walaupun saat ini masih berstatus CEO PSMS, Doddy langsung menyerahkan PSMS kepada orang yang lebih baik.
Menurutnya, pengganti dia sebagai CEO merupakan konsultan dari Singapura. Sehingga ia yakin, akan membawa perubahan yang bagus di tubuh Ayam Kinantan.
“Yang kami datangkan ini konsultan dari Singapura. Dia pasti punya pasukan baru untuk masuk dalam jajaran Manajemen itu. Dia ingin memperbaiki Manajemen PSMS ini lebih baik lagi,” bebernya.
Setelah nantinya memperkenalkan jajaran Manajemen yang baru, Doddy mengatakan pihak NorthCliff akan mendatangkan pemain berkualitas. Termasuk merekrut pemain naturalisasi.
“Mereka juga siapkan pemain bagus nanti. Rencana ada dua atau tiga pemain naturalisasi yang mereka datangkan,” pungkasnya.
[Sumber: medan.tribunnews.com]
Komentar