ACEFOOTBALL — Pengurus Asosiasi Kabupaten PSSI Aceh Besar menargetkan meraih medali emas pada Pekan Olahraga Aceh (PORA) XIII yang akan berlangsung di Kota Jantho, 18 hingga 25 Nopember mendatang.
Ketua Umum Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Aceh Besar, Zulkiram HS Basri kepada wartawan di Banda Aceh mengatakan, guna mencapai target tersebut, sejak setahun lalu pihaknya telah mempersiapkan sebanyak 23 pemain untuk digembleng menjadi tim yang tangguh.
Kata dia, para pemain tim sepakbola telah menjalani program pembinaan yang dibuat oleh KONI, Disparpora dan panitia penyelenggara (PP) PORA.
Disebutkan Zulkiram yang anggota DPRK Aceh Besar itu, sebanyak 23 pemain selama ini digembleng secara intensif oleh pelatih yang menangani tim sepakbola PORA Aceh Besar.
“Kita telah mencanangkan seperti yang diharapkan Pemerintah Aceh Besar, bahwa sukses penyelenggaraan dan sukses pestasi, khusus cabang sepakbola ingin meraih juara,”
Ia mengaku telah menyampaikan target tim sepakbola meraih juara kepada para pemain dan Pemerintah Aceh Besar. “Konsekuensinya jika target tidak tercapai, saya mengundurkan diri sebagai ketua umum Askab PSSI Aceh Besar. Itu adalah komitmen yang harus saya buat,” tegasnya.
Kecuali itu para pemain yang telah digembleng selama ini, secara tim juga telah melakukan serangkaian try-out (ujicoba). “Untuk memantapkan kemampuan tim, akan melakukan lagi try-out. Rencana try-out ini sedang disusun oleh manajemen, tentang mekanisme dan jadwalnya,” tutur dia.
Zulkiram menambahkan, para pemain selama ini menjalani latihan rutin yang jadwalnya diatur oleh tim pelatih dengan pelatih kepala Zahruddin Yusuf.
Untuk diketahui, pada PORA XIII kontingen tuan rumah Aceh Besar, telah menyiapkan 457 atlet, mengikuti 29 cabang olahraga yang dipertandingkan.
PORA XIII akan digelar 18 – 25 November 2018 yang dipusatkan di Jantho mempertandingkan 25 cabang olahraga. Sedangkan empat cabang yakni dayung, selam, atletik dan renang digelar di luar Jantho. [dbs]
Komentar