ACEHFOOTBALL — Talenta-talenta Aceh kini terus bermunculan. Kini, hampir merata di klub Liga 2 musim ini ada pemain dari Tanah Rencong, kecuali Persiraja dan PSBL Langsa yang memang bermarkas di Aceh.
Sebagai contoh, di PSMS Medan salah Mursal alias M Zulfikar, di PSPS Pekanbaru ada Defri Rizki, di Persih Tembilahan ada Rahmadani, dan kini di 757 Kepri FC masuk Wahyudi.
Menurut catatan sementara ACEHFOOTBALL, hanya di PS Bangka dan Pro Duta yang minus pemain Aceh. Jangan disinggung Persiraja dan PSBL, karena keduanya memang bermarkas di Aceh.
Khusus untuk nama terakhir, yakni Wahyudi, untuk sementara pemain terakhir dari Aceh yang menghuni Liga 2 bersama 757 Kepri FC.
Dari berbagai sumber yang diperoleh menyebutkan, Rabu (26/4/2017) kemarin, putra Aceh Utara itu resmi berseragam klub yang bermarkas di Kepulauan Riau itu.
Lajang kelahiran Cot Seurani, Muara Batu Aceh Utara 19 tahun silam ini menandatangani kontrak dengan manajemen klub yang berbasis di Batam.
Sebelumnya, pemain yang berposisi kiper ini bermain untuk klub tingkat kecamatan yaitu Remaja Muara Batu, Aceh Utara.
Editor: Indra
Komentar