ACEHFOOTBALL — Sekolah Sepak Bola (SSB) Fossbi Bintang Aceh dari Aceh Utara keluar sebagai juara babak kualifikasi Aqua Danone National Cup tahun 2017 wilayah Aceh.
Di partai final yang berlangsung di Stadion H Dimurthala, Lampineung, Banda Aceh, Minggu sore (26/3/2017), mereka mengalahkan wakil Kota Langsa, Gajah Putih.
Dalam laga pamungkas yang berlangsung dalam tempo 2 x 10 menit itu, anak-anak Aceh Utara unggul dengan skor 2-0.
Kedua gol tim racikan Ajuran itu dicetak Deri Nanda Ramadhan pada menit 12 dan Rahmatul Syahriza alias Yanyang. menit 14.
Atas hasil ini, SSB Bintang Aceh berhak mewakili Aceh untuk mengikuti babak putaran final tingkat nasional. pada Juli nanti di Jakarta.
Daftar juara Aqua DNC 2017 wilayah Aceh:
Juara I : SSB Fossbi Bintang Aceh, Aceh Utara
Juara II : SSB Gajah Putih, Kota Langsa
Juara III: SSB Reuleut, Bireuen
Tim Fairplay : SSB Tunas Baru, Kota Sabang
Editor: Indra
Komentar