ACEHFOOTBALL — Para pemain muda Aceh terlihat amat antusias mengikuti seleksi Persija Jakarta U-23 di Lapangan Sintetis, Lhong Raya, Banda Aceh, Jumat (20/1/2017).
Dalam seleksi yang dipimpin langsung Iwan Setiawan adan Ricky Nelson ini diikuti sebanyak 168 pemain dari berbagai daerah di tanah rencong.
Pada kesempatan itu, Iwan Setiawan mengatakan, dirinya diutus manajemen Persija guna mencari pemain-pemain berbakat di Aceh.
Kata dia, alasan dipilih Aceh karena, Aceh saat ini merupakan kiblat sepakbola usia muda di Indonesia. “Tim pelajar Aceh dua tahun berturut-turut berhasil menjuarai kejuaraan nasional,” sebut mantan pelatih Persiraja, Banda Aceh ini.
Oleh sebab itu, cerita Iwan, ketika Presiden klub Persija, Ferry Paulus menghubungi dirinya, dia menjelaskan mengapa Aceh harus menjadi pilihan.
“Ternyata dia mendukung, ya sudah Banda Aceh menjadi salah satu kota dari tiga tiga kota, yaitu Makassar dan Manado yang digelar Persija untuk mencari pemain muda,” papar Iwan Setiawan.
Iwan menyebutkan, dia bersama Ricky Nelson terkejut dengan antusias anak-anak Aceh yang mengikuti seleksi.
Katanya, sepakbola Aceh di masa depan akan mengarah ke top level apabila dilihat dari potensi-potensi dari pemain yang datang.
“Luar biasa antusiasnya ada168 pemain, luar biasa. Saya senang, mengapa, karena Aceh 2-3 tahun mendatang akan memiliki pemain berkualitas,” ungkap pelatih asal Sabang ini.
Seperti diketahui, mengacu pada regulasi terbaru yang dikeluarkan PSSI, setiap klub Indonesian Super League (ISL) 2017 diwajib memiliki lima pemain di bawah usia 23 tahun.
Editor: Indra
Komentar