ACEHFOOTBALL.net — Ajax Amsterdam kembali menciptakan sejarah di Liga Belanda alias Eredivisie pada Sabtu (24/10/2020). Ajax menciptakan rekor baru kemenangan terbesar dalam sejarah kompetisi kasta teratas negara kincir angin itu.
Tidak tanggung-tanggung, De Godenzonen mempermalukan tuan rumah VVV-Venlo 13 gol tanpa balas! Sedari awal Ajax memang difavoritkan untuk membungkus poin penuh di Stadion De Koel, tetapi rasanya tak ada yang memprediksi skor kemenangan mereka akan semasif ini.
Tim tamu memungkas babak pertama dengan keunggulan telak 4-0 berkat dwigol Lassina Traore plus masing-masing satu dari Jurgen Ekkelenkamp dan Dusan Tadic. Namun, keran gol baru benar-benar mengucur deras usai VVV kehilangan Christian Kum akibat kartu merah di awal paruh kedua.
Tanpa ampun Ajax menggelontorkan sembilan gol tambahan dalam rentang cuma 32 menit, atau rata-rata satu gol per tiga setengah menit!
Traore melengkapi quint-trick (5 gol) dalam pertandingan ini setelah memborong tiga gol lagi usai jeda, sementara Ekkelenkamp melesakkan gol keduanya dan Anthony serta Daley Blind masing-masing menceploskan satu gol.
Striker veteran 37 tahun Klaas Jan Huntelaar yang masuk dari bangku cadangan menyumbangkan dua gol, salah satunya dari titik penalti, dan satu gol lagi lahir dari pemain pengganti lainnya, Lisandro Martinez.
Statistik memperlihatkan superioritas Ajax lewat total 45 tembakan, dengan 23 di antaranya tepat sasaran.
Meski jadi yang terbesar di Eredivisie, melewati rekor sebelumnya saat Ajax mencukur Vitesse Arnhem 12-1 pada 1972, kemenangan 13-0 ini bukan rekor terbaik kubu Amsterdam di semua kompetisi.
+3#vvvaja
— AFC Ajax (@AFCAjax) October 24, 2020
Hasil tersebut masih kalah dari pesta 14 gol tanpa balas yang dibuat De Godenzonen atas tim Luksemburg Red Boys Differdange di Piala UEFA 1984.
Adapun raihan tiga angka kontra VVV-Venlo membawa skuad Erik ten Hag menggusur PSV Eindhoven di puncak klasemen sementara Eredivisie. Namun, PSV bisa merebut kembali posisi teratas jika menundukkan Vitesse, Minggu (25/10).
| GOAL.COM
Komentar