ACEHFOOTBALL.net — Hasil pertandingan partai ketiga diwarnai dengan “kejutan” dari Kepulauan Riau yang sukses menahan tanpa gol Sumatera Selatan. Sumsel adalah juara bertahan di Porwil ini.
Dalam pertandingan partaiyang berlangsung di Stadion Padang Panjang, Kota Manna, Bengkulu Selatan, Ahad (27/10/2019), duel Kepri vs Sumsel berlangsung pukul 14.00 WIB.
Dalam pertandingan tersebut, Sumsel lebih diunggulkan. Tapi nyatanya, Kepri bisa memberi perlawan sengit, sehingga laga harus berakhir imbang tanpa 0-0 usai 90 menit.
Sedangkan di partai kedua babak penyisihan cabang sepakbola Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) X Sumatera, Sumut vs Aceh. Hasilnya, meski bermain dengan 9 orang, skuat tanah Rencong gagal menang.
Laga itu sendiri berakhir 1-1. Unggul jumlah pemain, gagal dimanfaatkan Alvin Nasution dkk. Apalagi, Abdi Darma Pohan bermain bertahan dan menutup rapat wilayah pertahanan mereka.
Sampai babak kedua berakhir kedudukan tetap 1-1. Dengan hasil ini, Aceh masih tetap menduduki puncak klasemen dengan 7 poin. Sedangkan Sumut menguntit dibelakang dengan nilai 5.
Hasil Pertandingam Ahad (27/10/19)
Kepri 0 vs 0 Sumsel
Sumut 1 vs 1 Aceh

Komentar