ACEHFOOTBALL — Gelandang Persija Jakarta asal Aceh, Fitra Ridwan, resmi mengakhiri masa lanjangnya. Dia akan menikahi pujaan hati Rita Nadhira.
Acara akad nikah berlangsung di Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh pada Kamis (4/1/2018). Resepsi perkawinan akan dilangsungkan akhir pekan ini.
Awal perkenalan keduanya ketika Fitra Ridwan masih bermain di tim Persiraja Banda Aceh, ketika itu Rita dikenalkan oleh sang adik.
Meniti karir bersama Persiraja Banda Aceh, Fitra sempat bermain dengan Persigres Gresik lalu Surabaya United di bawah asuhan Ibnu Graham, namun fitra gagal bersinar.
Bergabung bersama Persegres Gresik, putra sulung pasangan Ridwan Salam dan Harlida ini mampu mencuri perhatian publik nasional ketika melawan Persipura Jayapura Piala Presiden 2017.
Pernah menyandang ban kapten di Persegres Gresik, di bursa transfer jilid dua pria kelahiran 1994 direkrut Persija Jakarta.
Bahkan, keputusan Fitra untuk tinggalkan Gresik United dan gabung Persija juga karena sang kekasih.
Rita sendiri menganggap keputusan sang gelandang sudah benar. Dia berharap Fitra Ridwan bisa bertahan lama bersama tim ibukota.
Selamat berbahagia Fitra!
Komentar