ACEHFOOTBALL — Raksasa Spanyol Real Madrid berpeluang meraih dua gelar musim ini, La Liga dan Liga Champions. Namun, menurut Ronaldo Liga Champions lebih penting dari gelar domestik.
Madrid masih berpeluang besar meraih gelar juara La Liga Spanyol. Memasuki pekan ke-36, skuad asuhan Zinedine Zidane terus menempel ketat Barcelona dan Atletico Madrid dari posisi ketiga dengan selisih satu poin.
⚽??@Cristiano completó el entrenamiento con el grupo.#RMCity #HalaMadrid pic.twitter.com/C4zEuOXniy
— Real Madrid C. F. (@realmadrid) May 2, 2016
Laju impresif Madrid juga berlanjut di Liga Champions Eropa. Mereka menjejakan kaki di semifinal. Jumpa Manchester City di leg pertama, Los Blancos membawa pulang modal berharga usai bermai imbang 0-0 di Etihad Stadium.
Melihat dua kesempatan tersebut, Ronaldo yang absen dalam tiga pertandingan El Real karena cedera menilai Liga Champions memiliki daya tarik lebih menggoda ketimbang La Liga.
“Liga Champions memberikan saya perasaan berbeda, getaran yang berbeda,” ujar kapten timnas Portugal kepada Marca.
“Ini adalah kompetisi unik dan juga punya rasa yang berbeda, jadi saya merasakan setiap pertandingan Liga Champions seperti laga perdana. Jelas, prioritas Real Madrid adalah menjuarainya,” lanjut peraih Ballon d’Or 2014.
Ronaldo pernah sukses mempersembahkan gelar Liga Champions kesepuluh bagi Madrid di musim 2013-14, ia pun berambisi mengulangi kejayaan tersebut sekaligus menggenapkan catatan pribadi tiga kali mengangkat trofi Si Kuping Besar. Ronaldo pernah melakukannya juga bersama Manchester United di tahun 2007 sebelum hijrah ke Real Madrid.
“Memenangkan La Decima dengan Real Madrid adalah luar biasa, perasaan spektakuler karena Liga Champions selalu menjadi kompetisi spesial dan memenangkannya di Lisbon, di tanah Portugal juga amat spesial,” pungkasnya.
Real Madrid akan ganti menjamu Manchester City di Santiago Bernabeu, Kamis (5/5/2016) dini hari WIB. Kemenangan 1-0 sudah cukup untuk memuluskan langkah mereka ke final di San Siro.
Sumber: bb/twitter
Komentar