ACEHFOOTBALL.net — Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menyebutkan desain jersey tandang Timnas Indonesia yang baru punya filosofi yang sangat mengindonesia. Jersey tersebut dirilis di kantor aparel Mills, Taman Sari, Jakarta Barat, Senin (27/7/2020)
Jersey tandang yang akan dipakai seluruh Timnas Indonesia kelompok usia tersebut berwarna dasar putih. Dipadukan garis hijau di dada dengan gambar Kepulauan Indonesia yang berwarna transparan.
“Selamat untuk peluncuran jersey away Timnas. Gagah, keren, penuh semangat pantang menyerah. Menggambarkan karakter bangsa kita yang bekerja keras dan tak mudah kalah dalam hal apapun, termasuk di lapangan hijau,” kata Iriawan dalam sambutannya.
“Saya juga semakin bangga karena jersey ini sangat Indonesia. Di jersey away Timnas terdapat corak kepulauan Indonesia. Ada corak hijau menggambarkan sunurnya tanah Indonesia. Dalam corak hijau itu ada bentangan garis yang bermakna Indonesia dilewati oleh garis khatulistiwa,” sabung Iriawan.
Selain jersey tandang terbaru, Timnas juga merilis jersey kiper yang tak biasa. Desain jersey kiper Timnas Indonesia terbilang keluar dari pakemnya selama ini.
Corak abstrak biru tua dan biru muda mendominasi jersey Timnas Indonesia. Pun begitu dengan jersey kiper kandang Timnas Indonesia dengan desain abstrak hitam-putih.
Sebelumnya, Timnas pun telah merilis jersey kandang berwarna merah dengan gradasi sayap Burung Garuda. Jersey anyar Timnas ini rencananya akan langsung dipakai pada sejumlah ajang yang diikuti skuat Garuda.
“Tahun depan kita akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021. Dan jika tidak ada halangan, Oktober nanti Timnas U-19 akan berlaga di Piala AFC di Uzbekistan, Timnas senior main di lanjutan Pra Piala Dunia serta Piala AFF, sementara Timnas U-16 menjadi satu-satunya wakil Asia Tenggara di Piala AFC Bahrain,” tutur Iriawan.
“Kita percaya, dengan tampil di ajang AFF, Piala Asia, Pra Piala Dunia maupun Piala Dunia U-20 2021 memakai produksi dalam negeri, maka para pemain Timnas kita akan bermain dengan lebih percaya diri. Bahwa produk Indonesia bisa sejajar dengan produksi bangsa lain,” pungkas Iriawan
Mills selaku produsen aparel Timnas Indonesia memasang harga Rp389 ribu untuk tipe merchandise resmi (replika), sedangkan tipe player issue dipatok harga Rp789 ribu. Kita tunggu saja saat jersey tersebut melekat di badan Zulfiandi dan Miswar Saputra.
| ANT/MEDCOM
Komentar